Polres Malang melakukan maping, pengamanan dan penggalangan tokoh tokoh agama agar tidak terprovokasi dengan peristiwa yang terjadi di Myanmar. Wakapolres Malang, Kompol Decky Hermansyah, Kamis, (07/09/2017) .
Polres Malang telah melakukan patroli di sekitar lokasi Vihara dan tempat peribadatan lain di wilayah Kabupaten Malang.
Bahkan, Polisi pada Rabu, (06/09/2017) juga telah melakukan penyekatan di beberapa titik, dengan maksud memberikan pemahaman kepada warga Kabupaten Malang yang berniat berangkat ke Jateng untuk mengepung Borobudur.
" Alhamdulillah tidak ada warga Kabupaten alang yang berangkat ke Borobudur. Kekuatan kita di wilayah Lawang sejak pukul 21.00 hingga 23.30 wib Rabu Malang tidak mendapati rombongan yang berangkat ke Borobudur. Penyekatan juga kita lakukan di depan Polsek Sumberpucung dengan kekuatan yang sama, serta di empat titik lain," ungkap Decky.
Decky Hermansyah juga menjelaskan, pihaknya terus melakukan patroli di tempat ibadah Vihara maupun tempat ibadah lain, sehingga persoalan krisis kemanusiaan terkait masalah kemiskian, pengungsian sejak 2012 itu tidak memprovokasi warga Kabupaten Malang.
" Yang mengungsi di Myanmar itu bukan hanya umat muslim tetapi juga ada agama lain,sayangnya itu diplintir-plintir," terangnya.
Sebab itu Dialog Lintas Agama dalam rangka Memelihara Toleransi Umat Beragama di Kabupaten Malang untuk mendukung keutuhan NKRI yang digelar Kamis,(07/09/2017) ini sangat penting.
"Syukurlah mas, hasilnya dialog ini, toleransi umat beragama di Kabupaten Malang sangat kuat. Untuk itu terimakasih kepada para tokoh agama yang mendukung terciptanya situasi kondusif di Kabupaten Malang ini," tambahhya.
Pihaknya, menilai ada upaya membelokkan isu dengan langkah kepung Borobudur, alhamdulillah isu tersebut tdk berdampak di Kabupaten Malang baik dari ormas agama maupun ormas lainnya. Karenanya, Polres juga melakukan pendataan pemilik travel dan jasa transportasi untuk menghalau dan memberikan pemahaman kepada masyarakat agar tidak terprovokasi dengan gerakan kepung Borobudur. (#bloggerpolri*)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar